Rekap MPL Minggu Ketujuh - Hallo sahabat Sijunjung Xcoder, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Rekap MPL Minggu Ketujuh, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.
Judul : Rekap MPL Minggu Ketujuh
link : Rekap MPL Minggu Ketujuh
Anda sekarang membaca artikel Rekap MPL Minggu Ketujuh dengan alamat link https://sijunjung-xcoder.blogspot.com/2018/03/rekap-mpl-minggu-ketujuh.html
Judul : Rekap MPL Minggu Ketujuh
link : Rekap MPL Minggu Ketujuh
Rekap MPL Minggu Ketujuh
Rekap MPL Minggu Ketujuh: Akhir dari Regular Season, Tiga Tim Terancam Gugur!
Pekan ketujuh MPL kali ini sekaligus menjadi penutup dari pertandingan regular season sekaligus menjadi ancaman bagi 3 tim terbawah dengan skor sama!
Tidak terasa babak regular season dari Mobile Legends Professional League (MPL) akhirnya usai. Sepuluh tim sudah bertarung dengan maksimal namun akan ada 2 tim di posisi terbawah yang tersisih sebelum memasuki babak playoff. Di pekan ketujuh ini pula, ada begitu banyak perubahan serta kombinasi baru yang membuat permainan terasa lebih seru. Ingin tahu apa yang terjadi di pekan ketujuh ini? Simak selengkapnya di bawah ini.
Hari Pertama
Pertandingan pertama di pekan terakhir regular season ini dibuka antara Louvre dengan Rev Indo. Sempat terdesak game pertama, Louvre tetap bermain dengan rapi dan tenang sambil menunggu celah dari tim Rev Indo. Benar saja, celah tersebut langsung dimanfaatkan dan membuat Louvre mendapatkan Savage sekaligus menghabisi game pertama. Tak mau mengulangi kesalahan yang sama, Rev Indo bermain lebih rapi dan ketat lagi sehingga mampu menyelesaikan game kedua dengan cepat sekaligus menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Di pertandingan selanjutnya yang mempertemukan Pandora eSports dengan Bigetron Player Kill, game berlangsung cukup singkat. Di game pertama, Pandora cukup kesulitan karena permainan dari Bigetron yang begitu rapi dan begitu fokus dengan objektif walaupun sang kapten Eiduart masih absen. Tak butuh waktu lama, game pertama bisa diselesaikan oleh Bigetron hanya dengan 10 menit saja. Mencoba memberikan perlawanan, Pandora bermain lebih baik dari game pertama dan berhasil membuat Bigetron cukup terdesak. Namun permainan objektif dari Bigetron membuat mereka mampu membalikkan keadaan. Game kedua pun selesai dalam waktu 10 menit saja dan membuat permainan berakhir dengan skor 2-0 untuk Bigetron Player Kill.
Pertandingan terakhir di hari pertama ini pun ditutup dengan pertarungan antara Domino’s Hunter dan EVOS eSports. Di game pertama, EVOS terlihat begitu menguasai permainan dengan dipakainya Sun untuk men-counter Hayabusa dari tim Domino’s Hunter. Sesuai dugaan, Sun mampu mengunci pergerakan dari Hayabusa dan membuat Domino’s Hunter tidak dapat berkutik. Pada game kedua pun EVOS kembali menunjukkan permainan yang tidak biasa yaitu hadirnya Estes di dalam game dan dipakai Jess No Limit, seorang pemain EVOS dengan role assassin. Walaupun begitu, EVOS tetap bermain dengan baik dan rapi sehingga bisa menyelesaikan game dalam waktu 8 menit saja sekaligus membuat skor menjadi 2-0.
Hari Kedua
Hari kedua pun dimulai dengan mempertemukan kedua tim yang berada di posisi aman yaitu Tim nxl> dan Rev Indo. Di game pertama, Rev Indo terlihat begitu kesulitan untuk menculik para hero dari nxl> dan membuat mereka harus rela kehilangan beberapa objektif. Permainan cepat pun ditunjukkan nxl> dan diselesaikan pada menit ke-12. Sementara di game kedua, Rev Indo bermain dengan sangat baik dan mampu menyeimbangi permainan nxl>. Keduanya bertarung dengan sengit dengan dimainkannya 2 hero assassin terpopuler yaitu Gusion dan Fanny. Permainan pun bisa diselesaikan oleh Rev Indo sekaligus menyeimbangkan permainan menjadi 1-1.
Pertandingan kedua ini merupakan pertarungan antara Domino’s Hunter dan Elite8 Critical Reborn sekaligus menjadi kesempatan terakhir bagi Domino’s Hunter untuk mendapatkan poin supaya tidak tertinggal di bawah. Kegigihan yang luar biasa ditunjukkan pada game pertama, namun sayangnya sedikit miscom terjadi dan membuat mereka harus merelakan game pertama. Mencoba bangkit di game kedua, Domino’s bermain dengan lebih baik dan rapi. Sayangnya, kegigihan dan strategi dari Elite8 Critical Reborn masih tidak dapat dikalahkan sehingga membuat permainan berakhir dengan skor 2-0.
Babak regular season pun ditutup dengan pertandingan terakhir antara RRQ.O2 dengan Saints Indo 2 yang sekaligus menjadi penentuan apakah Saints Indo 2 berhasil berada di posisi aman. Game pertama merupakan bencana besar bagi Saints Indo 2 karena membiarkan top global Kagura, RRQ.Lemon menggunakan hero signature-nya tersebut. Game pun selesai kurang dari 10 menit tanpa perlawanan berarti dari Saints Indo 2. Di game kedua pun RRQ.O2 tetap memberikan tekanan kuat ke Saints Indo 2 tanpa memberikan celah sedikit pun dan membuat permainan harus berakhir dengan skor 2-0.
Meta Permainan
Sejak diperbolehkannya Gusion hadir di MPL, hero ini langsung menjadi langganan banmaupun pick. Alasan utamanya adalah karena mobilitas dan damage-nya yang tinggi membuat Gusion sangat berbahaya terutama saat terjadi teamfight. Ia bisa saja menculik garis belakang musuh dengan mudah tanpa ada kendala berarti. Selain itu, penggunaan Lesley juga semakin berkurang dibandingkan minggu-minggu sebelumnya dan mulai tergantikan dengan Karrie, hero marksman yang sempat terlupakan. Sementara itu, Hylos semakin populer di dalam game karena kombinasi mematikannya bersama Johnson untuk menculik satu hero dengan Rapid Touchdown.
Tidak hanya itu saja, beberapa hero kurang populer pun ditunjukkan di pekan ketujuh ini; seperti Sun, Miya, bahkan Estes dan mampu tampil dengan gemilang. Uniknya, ada 3 tim yang mendapatkan skor terkecil dengan jumlah sama yaitu Domino’s Hunter, Pandora eSports, dan Saints Indo 2. Apakah akan ada pertandingan penentuan atau akan mengikuti hasil liga dimana Domino’s Hunter dan Pandora eSports akan tersisih? Kita tunggu kabar selanjutnya ya guys!
Berikut adalah hasil klasemen liga MPL di pekan ketujuh ini.
Demikianlah Artikel Rekap MPL Minggu Ketujuh
Sekianlah artikel Rekap MPL Minggu Ketujuh kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Rekap MPL Minggu Ketujuh dengan alamat link https://sijunjung-xcoder.blogspot.com/2018/03/rekap-mpl-minggu-ketujuh.html